Pengecekan lokasi assesment dan penyerahan bantuan logistik kepada korban kebakaran di Desa Kradenan Kec Kaliwungu Kab Semarang milik Bapak Suyono dan Mbah Reso. Kebakaran terjadi sekitar pukul 09.30. Penyebab kebakaran diduga arus pendek/tungku yang menyala kemudian di tinggal pergi. Untuk kerugian ditaksir sekitar 200 juta rupiah. BPBD memberikan bantuan berupa logistik kerja bakti dan keluarga untuk korban kebakaran. Penyerahan langsung disaksikan oleh perangkat desa setempat.