BPBD Kab. Semarang melakukan kegiatan pelatihan PPGD dan water rescue yang di adakan oleh Gerakan Pemuda Ansor Kec. Bawen yang di laksanakan 2 hari ( 5 – 6 Agustus 2023 ) di Lapangan Doplang, Bawen.
Kegiatan di isi materi tentang pertolongan pertama pada kecelakaan dan materi tentang penyelamatan ketika terjadi kecelakaan di air. Materi diisi oleh Satgas Penanggulangan Bencana BPBD Kab. Semarang. Kegiatan berjalan lancar & antusias peserta sangat tinggi sehingga materi terserap dengan baik.